Kamis, 05 Juli 2012

Info CPNS 2013 Kabupaten Kendal (Jawa Tengah) : Formasi Tenaga Ahli (Guru & Tenaga Medis) Terbaru : Lowongan Kerja 2013 - INFO LOWONGAN KERJA TERBARU 2013

www.lowongankerjaterbaru102.blogspot.com/2012/07/info-cpns-2013-kabupaten-kendal-jawa.html

Seperti dilansir dari Kompas bahwa pemerintah Kabupaten Kendal Jawa Tengah, mengalami kekurangan pegawai negeri sipil (PNS). Terutama di kecamatan-kecamatan. Bahkan ada kantor kecamatan, yang pegawainya merangkap beberapa pekerjaan. Akibatnya, banyak pekerjaan yang keteteran dan pelayanan kepada masyarakat lambat.

Kekurangan pegawai di kecamatan tersebut, baru diketahui setelah ada e-KTP. Hal itu dikatakan oleh Bupati Kendal, Widya Kandi Susanti, usai melantik 58 pejabat eselon III dan IV di Operation Room, Selasa (3/7/2012). Ia menjelaskan, pada tahun 2011 kemarin, lebih dari 300 PNS pensiun. Demikian juga dengan tahun ini. Dengan demikian Pemkab mengalami kekurangan hinga lebih dari 600 pegawai.

Sementara pihaknya, belum melakukan perekrutan calon PNS. "Kami juga masih butuh guru, tenaga medis dan tenaga ahli lainnya," kata Widya.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kendal, Agus Sumaryono,  menjelaskan, pihaknya harus melakukan "tambal sulam" untuk mengatasi hal itu. Kantor yang kelebihan tenaga, akan dikurangi untuk ditambahkan ke kantor yang kekurangan pegawai. "Rencananya tahun 2013 akan ada pengadaan CPNS," jelasnya.

Info CPNS 2013 Kabupaten Kendal (Jawa Tengah) : Formasi Tenaga Ahli (Guru & Tenaga Medis) Terbaru : Lowongan Kerja 2013 - INFO LOWONGAN KERJA TERBARU 2013 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown